Banda Aceh- Alhamdulillah, kabar membanggakan kembali datang dari Dayah Athiyah. Sebanyak sebelas santri berhasil lolos Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) tahun 2025. Prestasi ini merupakan bukti nyata dari komitmen Dayah Athiyah dalam mencetak generasi yang unggul dalam ilmu, tangguh dalam iman, serta siap bersaing di level nasional.
Banda Aceh- Alhamdulillah, kabar membanggakan kembali datang dari Dayah Athiyah. Sebanyak sebelas santri berhasil lolos Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) tahun 2025. Prestasi ini merupakan bukti nyata dari komitmen Dayah Athiyah dalam mencetak generasi yang unggul dalam ilmu, tangguh dalam iman, serta siap bersaing di level nasional.
Adapun santri-santri yang lolos beserta program studi dan perguruan tinggi tujuan mereka adalah:
Nurasya Syifa Fahmy – Perbankan Syariah, UIN Ar-Raniry Banda Aceh
Julia Hafsari – Hukum Pidana Islam, UIN Ar-Raniry Banda Aceh
Rihan Qaulah Syifa – Pendidikan Bahasa Inggris, UIN Ar-Raniry Banda Aceh
Khalisa Amara – Perbankan Syariah, UIN Ar-Raniry Banda Aceh
M. Dzakiy Rahmadsyah – Hukum Ekonomi Syariah, UIN Ar-Raniry Banda Aceh
Muhammad Rismawan – Perbankan Syariah, UIN Ar-Raniry Banda Aceh
Ridho Fakriansyah P. – Hukum Pidana Islam, UIN Ar-Raniry Banda Aceh
Bima Arsya – Hukum Ekonomi Syariah, UIN Imam Bonjol Padang
Mustaqhfiri Al Fathin – Perbandingan Mazhab, UIN Imam Bonjol Padang
Fitrah Hafizah – Komunikasi dan Penyiaran Islam, STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau
Muhammad Fahril – Hukum Ekonomi Syariah, STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau
Capaian luar biasa ini tentu tidak terlepas dari kerja keras para santri, bimbingan ustadz dan ustadzah, serta dukungan dari keluarga dan seluruh civitas akademika Dayah Athiyah. Sebagaimana yang selalu disampaikan oleh Mudir Dayah Athiyah, Dr. H. Raihan Iskandar, Lc., MM, bahwa pendidikan bukan hanya tentang akademik, tetapi juga pembentukan karakter, keikhlasan, dan keberkahan ilmu.
Program pendidikan terpadu di Dayah Athiyah yang menggabungkan pendidikan formal, tahfizh Al-Qur’an, serta pembinaan karakter Islami terbukti mampu mencetak santri-santri berprestasi yang siap melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Kami mengucapkan selamat dan sukses kepada para santri yang lolos SPAN-PTKIN 2025. Semoga kelulusan ini menjadi awal dari perjalanan ilmu yang penuh keberkahan dan manfaat bagi umat.
“Santri Hebat, Indonesia Bermartabat!”